Bagaimana tidak, selama kurang lebih 9 tahun Klopp membesut Liverpool dirinya mampu mengembalikan kejayaan klub.
Dengan durasi kepemimpinannya itu, Klopp berhasil mempersembahkan trofi Liga Inggris, Liga Champions, dan Piala Dunia Antarklub.
Pelatih asal Jerman tersebut pada akhirnya harus mengakhiri masa tugasnya yang sejatinya masih berlaku hingga Juni 2026 lebih cepat.
Musim terakhirnya ditutup dengan Te Reds finis di peringkat ketiga di klasemen akhir Liga Inggris.
Terkait fenomena Klopp itu, pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, ikut memberi komentar.
Baca Juga: Level Pelatih Sekelas AC Milan Itu Antonio Conte Bukan Paulo Fonseca
Carlo Ancelotti melihat situasi yang dialami oleh eks pelatih Borussia Dortmund tersebut mirip dengan eks pelatih legendaris AC Milan, Arrigo Sacchi.
Arrigo Sacchi dikenal sebagai salah satu pelatih hebat yang pernah membesut AC Milan.
Salah satu prestasi terbaiknya adalah membawa I Rossoneri memenangkan Liga Champions back to back pada musim 1988-1989 dan 1989-1990.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Il Giornale, Mirror.co.uk |
Komentar