Asnawi Mangkualam dkk meraup 10 poin dari hasil 3 kemenangan, 1 seri, dan 2 kalah.
Tim Merah-Putih memenangi persaingan atas Vietnam (maksimal 9 poin) dan Filipina (1).
FT | ???????? Indonesia 2️⃣-0️⃣ Philippines ????????#AsianCup2027 spot confirmed ✅
Indonesia are through to the #AsianQualifiers third round as Group F runners up! pic.twitter.com/QXb5La5JLZ
— #AsianCup2023 (@afcasiancup) June 11, 2024
Kepastian lolosnya Indonesia ke ronde tiga dibarengi sebuah rekor bersejarah lainnya dalam kiprah Sang Garuda di Kualifikasi Piala Dunia.
Rekor tersebut ialah meraih jumlah kemenangan terbanyak di pentas penyaringan menuju turnamen sepak bola terakbar sejagat.
Sepanjang Kualifikasi Piala Dunia 2026, timnas Indonesia melakoni total 8 pertandingan hingga akhir putaran kedua.
Tim Merah-Putih membukukan 5 kemenangan, 1 seri, dan 2 kalah.
Rinciannya, sepasang kemenangan perdana diraih atas Brunei Darussalam pada kualifikasi putaran kesatu (6-0, 6-0).
Kemudian di putaran kedua, Indonesia berhasil memukul Vietnam (1-0, 3-0) dan Filipina (2-0).
Jumlah 5 kemenangan tersebut melampaui perolehan sebelumnya yang pernah tercatat di Kualifikasi Piala Dunia 1986 dan 2002.
Dalam perjalanan menuju Meksiko 1986, Indonesia sanggup melaju sampai ronde kedua kualifikasi setelah memuncaki klasemen putaran pertama di Grup 3 Zona B.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | FIFA.com |
Komentar