BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia sudah mendapatkan tiket ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Tim Merah Putih menjadi satu-satunya negara Asia Tenggara yang melaju ke babak selanjutnya.
Sejumlah negara Asia Tenggara seperti Myanmar, Singapura, Malaysia, Thailand, dan Vietnam, gagal mengikuti jejak timnas Indonesia.
Diharapkan timnas Indonesia tentu saja bisa berprestasi untuk bersaing mendapatkan tiket ke Piala Dunia 2026.
Timnas Indonesia melaju ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan menempati peringkat kedua klasemen akhir Grup F.
Mengemas 10 poin, timnas Indonesia mencatatkan tiga kemenangan, dua kekalahan, dan satu imbang.
Pada Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, perjuangan timnas Indonesia tentu saja semakin berat.
Sebab, tim asuhan Shin Tae-yong itu akan menghadapi 17 negara Asia terbaik untuk memperebutkan 8+1 tiket ke Piala Dunia 2026.
Sejauh ini belum diketahui siapa lawan-lawan yang akan dihadapi timnas Indonesia pada Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
AFC baru akan melakukan drawing di Kuala Lumpur, Malaysia, pada 27 Juni 2024.
Baca Juga: Hindari Konflik Seperti Xavi, Hansi Flick Bangun Batasan Ekstrem di Barcelona
AFC akan membagi 18 negara yang lolos ke dalam tiga grup.
Nantinya setiap grup akan diisi oleh enam negara yang masing-masing mempertandingkan 10 laga baik itu kandang dan tandang.
Dua peringkat terbaik teratas dari masing-masing grup akan melaju ke Piala Dunia 2026.
Sedangkan, tim yang duduk di posisi ketiga dan keempat akan masuk ke Putaran Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Bisa dibilang, timnas Indonesia mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya bisa bersaing pada ronde yang memperebutkan tiket langsung ke turnamen sepak bola terbesar di dunia itu.
Sebelumnya, sempat ada Thailand dan Vietnam yang juga pernah melaju hingga Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia.
Thailand pernah sampai ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2018.
Sayangnya, Gajah Perang hancur lebur pada babak tersebut.
Thailand tergabung ke dalam Grup B Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2018 bersama Jepang, Arab Saudi, Australia, Irak, dan Uni Emirat Arab (UEA).
Hasilnya dari 10 pertandingan, Thailand tidak satu pun meraih kemenangan, seri dua kali, dan delapan menelan kekalahan.
Thailand juga hanya mencetak enam gol dan kemasukan 24 gol dari lawan-lawannya itu.
Perjuangan negara Asia Tenggara melaju ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia dilanjutkan Vietnam.
The Golden Stars sukses melaju ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Vietnam tergabung ke dalam Grup B Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022 bersama Arab Saudi, Jepang, Australia, Oman, dan China.
Dari 10 pertandingan yang dijalani, Vietnam hanya meraih empat poin hasil satu kemenangan, satu imbang, dan menelan delapan kekalahan.
Tim asuhan Park Hang-seo itu mencetak delapan gol dan kemasukan 19 gol dari lawan-lawannya itu.
Usai Thailand dan Vietnam hancur lebur, kini giliran timnas Indonesia yang melanjutkan perjuangan negara Asia Tenggara.
Pecinta sepak bola termasuk mantan pemain Persik Kediri, Arthur Irawan, berharap timnas Indonesia jangan sampai senasib dengan Thailand dan Vietnam.
"Semoga tidak."
"Semoga timnas Indonesia harus lebih bagus lagi."
Baca Juga: Idolakan Sergio Ramos, Justin Hubner Terbuka Terima Pinangan jika Diminati Real Madrid
"Timnas Indonesia harus menunjukkan bawa kita bisa lebih bagus dari mereka," kata Arthur Irawan kepada awak media termasuk BolaSport.com.
Sebagai orang Indonesia, Arthur Irawan tentu saja berharap Marselino Ferdinan dkk bisa tampil baik di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Memang diakuinya, pada babak tersebut perjuangan akan terasa sangat berat.
"Pasti maunya kita semua timnas Indonesia bisa melanjutkan prestasi di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia."
"Tapi apapun yang akan terjadi nanti, pastinya saya sudah bangga dengan prestasi dari timnas Indonesia," kata Arthur Irawan.
"Apalagi tim skuad Vietnam dan Thailand saja sudah gagal."
Sebenarnya, kata Arthur, melaju ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia sudah sangat bagus.
Ini menunjukkan bahwa timnas Indonesia layak diperhitungkan oleh negara-negara Asia lainnya.
"Peningkatan prestasi timnas Indonesia dari tahun ke tahun sudah berasa."
"Tim pelatih dan pemain juga mempunyai kualitas yang bagus," kata Arthur Irawan.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar