Gol Barella pun ikut mendapat sorotan karena sebelumnya gelandang mungil Inter Milan itu dikabarkan masih cedera.
Bahkan, Barella sempat tidak bermain dalam laga uji coba terakhir Italia melawan Bosnia-Herzegovina.
Kondisi tersebut membuat spekulasi bahwa Gli Azzurri benar-benar bergantung pada Barella di lini tengah.
Pertanyaan itu sempat dilontarkan oleh awak media usai pertandingan kepada pelatih Timnas Italia, Luciano Spalletti.
Ternyata, pertanyaan tersebut menyinggung Spalletti dan menyebut bahwa Timnas Italia tidak seperti itu.
Baca Juga: EURO 2024 - Pelatih Kroasia Ungkap Penyebab Luka Modric dkk Dibantai Timnas Spanyol
Ia tidak berpikiran bahwa tim asuhannya terlalu bergantung pada satu pemain saja.
"Sebuah tim nasional harus bisa bermain tanpa siapa pun, karena ada 26 pemain yang kuat," ucap Spalletti seperti dikutip BolaSport.com dari RAI Sport.
"Saya tidak suka dengan gagasan bahwa tim bergantung pada seorang individu," imbuhnya.
Timnas Italia pun sudah langsung disambut oleh lawan kuat pada laga kedua Grup B nanti.
Mereka akan menghadapi Timnas Spanyol di Stadion Veltins-Arena pada Kamis (20/6/2024) waktu setempat atau Jumat pukul 02.00 WIB.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Rai Sport |
Komentar