Anak-anak asuh Didier Deschamps benar-benar berjuang mati-matian untuk bisa menambah keunggulan mereka.
Bahkan, sampai ada dua insiden berdarah yang melibatkan dua pemain Timnas Prancis, yaitu Antoine Griezmann dan Kylian Mbappe.
Baca Juga: Klasemen Grup E EURO 2024 - Timnas Belgia Nggak Ada Harga Dirinya, Dibikin Malu Peringkat 48 Dunia
Kepala Griezmann sempat mengalami cedera dan berdarah setelah membentur papan iklan usai berduel dengan Maximilian Woeber pada menit ke-46.
Sementara itu, hidung Mbappe berdarah usai membentur bahu Kevin Danso dalam duel udara di dalam kotak penalti pada menit ke-87.
Mbappe bahkan sampai harus ditarik keluar untuk digantikan oleh Olivier Giroud pada menit ke-90.
Hingga peluit panjang berbunyi, tidak ada lagi gol tercipta dan Timnas Prancis berhasil menang dengan skor 1-0.
Austria 0-1 Prancis (Maximilian Woeber 38'-gbd)
Berikut susunan pemain Austria vs Prancis yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi UEFA:
Austria (4-2-3-1): 13-Patrick Pentz; 5-Stefan Posch, 4-Kevin Danso, 2-Maximilian Woeber (3-Gernot Trauner 59'), 16-Phillipp Mwene (8-Alexander Prass 88'); 6-Nicolas Seiwald, 9-Marcel Sabitzer; 20-Konrad Laimer (18-Romano Schmid 90+1'), 19-Christoph Baumgartner, 10-Florian Grillitsch (23-Patrick Wimmer 59'); 11-Michael Gregoritsch (7-Marko Arnautovic 59')
Pelatih: Ralf Rangnick
Prancis (4-3-3): 16-Mike Maignan; 5-Jules Kounde, 4-Dayot Upamecano, 17-William Saliba, 22-Theo Hernandez; 7-Antoine Griezmann (19-Youssouf Fofana 90'), 13-N'Golo Kante, 14-Adrien Rabiot (6-Eduardo Camavinga 71'); 11-Ousmane Dembele (12-Randal Kolo Muani 71'), 10-Kylian Mbappe (9-Olivier Giroud 90'), 15-Marcus Thuram
Pelatih: Didier Deschamps
Wasit: Jesus Gil Manzano (Spanyol)
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | UEFA.com |
Komentar