Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Minta Polemik HAKI Logo Timnas Indonesia atas Nama Sadad Erspo Jangan Diributkan

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 19 Juni 2024 | 19:15 WIB
Pendiri Apparel Erspo, Muhammad Sadad, sedang memegang jersey timnas Indonesia di Menara Kompas, Pal Merah, Jakarta, Rabu (3/4/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pendiri Apparel Erspo, Muhammad Sadad, sedang memegang jersey timnas Indonesia di Menara Kompas, Pal Merah, Jakarta, Rabu (3/4/2024).

BOLASPORT.COM - Polemik pendaftaran logo timnas Indonesia buatan Erspo kembali ramai diperbincangkan di media sosial.

Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, meminta polemik itu jangan diributkan.

Problem ini ramai dibahas karena logo timnas Indonesia terbaru sudah didaftarkan Hak Kekayaan Intelektual (HAKI) atas nama Muhammad Sadad selaku pemilik Erspo.

Publik banyak bertanya-tanya itu karena sejatinya logo timnas Indonesia milik PSSI.

Melihat dari website Pangkalan Data Kekayaan Intelektual, Sadad mendaftarkan logo timnas Indonesia itu pada 19 Desember 2023.

Selain Sadad, ia juga mendaftarkan PSSI sebagai pemilik dari logo timnas Indonesia tersebut.

Pangkalan Data Kekayaan Intelektual baru mengumumkan HAKI itu pada 26 Januari 2024.

Baca Juga: Pastikan Masa Depan Aman, Lamine Yamal Ingin Selevel Status Messi di Barcelona

Sedangkan PSSI mengumumkan secara resmi Erspo menjadi apparel timnas Indonesia pada 22 Januari 2024.  

Arya Sinulingga mengakui bahwa memang dari awal Sadad dan timnya sudah berencana untuk mendaftarkan logo timnas Indonesia itu ke HAKI.

Dalam prosesnya, Sadad juga memasukan nama PSSI sebagai pemilik logo timnas Indonesia tersebut.

"Jadi dulu itu pihak Erspo mendaftarkan atas nama Sadad dan PSSI."

"Itu dalam proses karena mereka inisiatif agar logo tersebut ditetapkan," kata Arya Sinulingga, Rabu (19/6/2024).

Lanjut Arya Sinulingga pada April 2024, PSSI meminta hak tersebut agar logo itu menjadi milik tunggal Federasi Sepak Bola Indonesia.

Saat ini, proses itu sedang berjalan.

Baca Juga: Catat! Ini Jadwal Latihan Perdana Persib Jelang Liga 1 2024/2025

"Jadi tidak ada sebuah masalah dalam hal ini," kata Arya Sinulingga.

"Justru kepengurusan PSSI sekarang ini mau mengambil itu semuanya," lanjutnya.

Arya Sinulingga bercerita bahwa permasalahan ini pernah terjadi pada saat pendaftaran HAKI dari apparel sebelum Erspo yakni Mills.

Kata Arya Sinulingga, Mills sempat mendaftarkan logo timnas Indonesia buatan mereka terlebih dahulu sebelum akhirnya dimiliki PSSI.

"Jadi semua ini bertahap, bertahap, dan bertahap."

"Jadi semua tidak usah heran kalau sekarang atas nama pribadi."

"Sebab dari awal memang didaftarkan oleh timnya Sadad untuk Sadad dan PSSI."

Baca Juga: Timnas U-16 Indonesia Tanpa Target dari PSSI di ASEAN Cup U-16 2024

"Sekarang kami lagi meminta itu untuk PSSI dan semua ini dalam proses."

"Tidak usah diramaikan dan diributkan," kata Arya Sinulingga.

"Apparel yang dulu (Mills) justru lama itu dan baru sekarang kami proses dan ambil dari mereka," tutupnya.

Seperti diketahui, Erspo yang merupakan sub brand milik Erigo itu resmi menjadi apparel timnas Indonesia selama dua tahun ke depan.
 
Erspo akan menyuplai pakaian olahraga dan perlengkana untuk timnas Indonesia baik kategori junior dan senior. 
 
 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Mills Jadi Apparel Resmi Klub Striker Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen Asal Belgia F.C.V. Dender

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X