Baca Juga: ASEAN Cup U-16 2024 - Tiga Pelatih Lawan Kompak Akui Kekuatan Timnas Indonesia
Mantan pemain timnas Indonesia ini menilai pada laga perdana nanti pemain butuh waktu untuk beradaptasi.
Pertandingan tersebut biasanya lebih berat karena merupakan laga perdana dan akan ada suporter yang hadir.
Mereka harus siap secara mental dan menguasai kondisi ini.
"Karena sekali lagi di pertandingan pertama pasti tidak akan mudah, pengalaman pertama juga buat mereka."
"Bagaimana dia tampil pertama kali di stadion."
"Ditonton di banyak orang dengan baju garuda pastinya," ujarnya.
Baca Juga: ASEAN Cup U-16 2024 - Shin Tae-yong Beri 2 Pesan untuk Timnas U-16 Indonesia
Nova meminta pemain Garuda Asia bisa menikmati semua momen di lapangan.
Apalagi, ini adalah pengalaman penting sebelum bisa bermain di level timnas yang lebih tinggi.
"Harapannya pemain bisa lebih enjoy."
"Agar kita bisa meraih hasil terbaik di pertandingan," ujarnya
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar