PSSI dan PT LIB bahkan telah sepakat kompetisi Liga 1 tetap jalan saat ASEAN Cup 2024 bergulir.
Akan tetapi, kompetisi bakal berhenti saat kompetisi SEA Games 2025 berlangsung.
“Kita sudah bikin roadmap di 2027, jadi enggak ada lagi tuh, sudah ditetapkan semua, kapan mau istirahat, yang tadi pak Ketum PSSI (Erick Thohir) bilang SEA Games nanti ada libur, itu sudah kita tetapkan untuk libur,” tutur Ferry Paulus.
Baca Juga: Tidak Diwajibkan Setiap Klub Liga 1 2024-2025 Punya 8 Pemain Asing
“Nah, dari slot waktu tadi, kalau menggunakan Championship Series lagi maka ini akan mundur jauh, jadi bukan tidak bagus championship series ini.”
Menurutnya, sebenarnya Championship Series ini meningkatkan animo, tetapi karena ada beberapa alasan sehingga tidak diterapkan lagi.
“Championship series sebetulnya animonya besar,” kata Ferry.
“Dari sisi produk sendiri mengkilat, tapi kebutuhan waktunya tidak mencukupi sehingga mau tidak mau kita harus kembali ke full kompetisi seperti apa yang ada di tahun-tahun lalu,” ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar