Kemampuan tersebut yang coba dimaksimalkan Nova Arianto jadi senjata mematikan Timnas U-16 Indonesia.
Asisten Pelatih Timnas Indonesia senior di bawah kepelatihan Shin Tae-yong tersebut bersyukur bisa membuka keunggulan atas Singapura berkat senjata tersebut.
"Dan itu yang coba kami persiapkan apa yang dimiliki Fabio," ujar Nova Arianto.
"Termasuk saat latihan H-1 ya kita maksimalkan supaya lemparan Fabio bisa berbuah gol."
"Bersyukur tadi gol pertama tadi datang dari lemparan Fabio," lanjutnya.
Nova Arianto berharap Indonesia bisa menciptakan sosok Pratama Arhan kedua.
Dirinya berharap agar Fabio Izka Irawan bisa berkembang lebih jauh ke depannya.
"Harapannya kita bisa mendapatkan Arhan ya, bisa mendapatkan Arhan kedua lagi dan kedepannya diharapkan bisa berprogress," tutupnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar