"Ada dua hal positif dari timnas tadi, fisik bagus dan mental juga baik," lanjutnya.
Sebelum pertandingan, Erick Thohir sempat bertemu dengan para pemain Timnas U-16 Indonesia.
Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut meminta pemain Garuda Asia tampil lepas.
Erick Thohir memuji teknik dan mental para pemain Timnas U-16 Indonesia.
Hal tersebut jadi modal utama untuk Timnas Indonesia di masa depan.
"Saat bertemu sebelum bermain, saya minta kepada anak-anak agar bermain lepas," ujar Ketum PSSI.
"Tanpa tekanan dan hal itu diperlihatkan di pertandingan tadi."
Baca Juga: Klasemen Grup A ASEAN Cup U-16 2024 - Timnas U-16 Indonesia Ditempel Ketat Laos
"Ada satu poin penting yang terlihat dari tim Garuda belia ini bahwa teknik dan mental mereka tergolong baik."
"Itu modal besar untuk jadi pemain andalan timnas kita di masa depan," lanjut Erick.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | PSSI |
Komentar