BOLASPORT.COM - Para pebola voli putra Indonesia di Jakarta STIN BIN kembali mendapatkan keyakinan lebih dalam mengarungi Proliga 2024.
STIN BIN berhasil menutup babak reguler dengan menyapu bersih dua kemenangan pada pekan pamungkas yang digelar di GOR Terpadu Ahmad Yani, Pontianak, Kalimantan Barat.
Terkini, mereka sukses mengalahkan Jakarta Pertamina Pertamax lewat tiga set langsung dengan skor 3-0 (25-17, 25-18, 25-20) pada Sabtu (22/6/2024).
Pelatih STIN BIN, Ryan Masajedi, lagi-lagi menurunkan pemain lokal pada laga kali ini, utamanya di posisi outside hitter.
Pelatih mempercayakan tiga bomber timnas Indonesia yaitu Rivan Nurmulki, Doni Haryono, dan Farhan Halim untuk mengisi lini serang.
Bahkan enam posisi di lapangan sempat seluruhnya diisi pemain lokal secara berbarengan.
Tiga pemain lainnya adalah adalah Cep Indra Agustin (middle blocker), Jasen Natanael Kilanta (setter), dan Hendrik Agel (libero).
Dari keenam pemain lokal yang diturunkan, Rivan, Farhan, dan Doni mendapat kredit khusus dari pelatih asal Iran-Jepang itu.
Tiga pemain ini telah menjadi bagian penting dari timnas hingga bersama-sama mencetak emas pada SEA Games 2021 Vietnam dan SEA Games 2023 Kamboja.
Doni sendiri sempat terpinggirkan karena menumpuknya spiker dengan reputasi tinggi di skuad STIN BIN musim ini.
Akan tetapi, dalam dua pertandingan terakhir, Doni diturunkan sebagai pemain mula.
Mantan pemain LavAni tersebut menggantikan legiun asing, Luis Elian Estrada, yang bahkan kali ini cuma turun sebagai pemain pengganti pada set ketiga.
"Saya punya materi pemain lokal yang baik seperti Rivan, Farhan, dan Doni. Sehingga saya lebih percaya kepada mereka," kata Ryan seperti dikutip dari PBVSI.
Mundur ke belakang, Farhan dan Doni lebih dulu mendapatkan pujian dari pelatih pada putaran pertama lalu, tepatnya pada pekan keempat di Gresik.
Keduanya dinilai sebagai pemain Indonesia yang memiliki kemampuan receive atau penerimaan bola pertama yang sangat baik.
Selain itu, ucap pelatih asal Jepang itu, beberapa pemain lokalnya sudah berada dalam satu tim sejak mengikuti Livoli Divisi Utama 2023.
Mereka adalah Farhan, Doni, hingga Cep Indra Agustin yang berhasil mengatarkan BIN Pasundan untuk pertama kalinya menjuarai Livoli Divisi Utama.
Sementara itu, asisten pelatih Pertamina Pertamax, Indra Wahyudi Harahap mengatakan anak asuhnya sudah kurang bersemangat pada penampilan menghadapi STIN BIN.
"Mungking kurang bersemangat karena tidak memiliki peluang ke final four," tuturnya.
Kans Pertamina Pertamax ke final four tertutup setelah Jakarta Bhayangkara Presisi mengungguli jumlah kemenangan mereka pada Jumat (21/6/2024) kemarin.
Bhayangkara sukses mengalahkan Palembang Bank SumselBabel dengan skor 3-0 (25-20, 26-24, 25-19) untuk kemenangan ketujuh mereka.
Selisih poin yang terlampau jauh (20 berbanding 15) membuat Pertamina tak mungkin merebut kembali posisi mereka meski mengalahkan STIN BIN untuk mengimbangi catatan 7 kemenangan itu.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | pbvsi.or.id |
Komentar