Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

EURO 2024 - Ada Peran Del Piero di Balik Kelolosan Timnas Italia ke Babak 16 Besar

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 25 Juni 2024 | 09:45 WIB
Momen Mattia Zaccagni mencetak gol penyeimbang di menit ke-98 dalam laga kontra Kroasia yang meloloskan Timnas Italia ke babak 16 besar Euro 2024.
X.COM/SPORTELLATE_IT
Momen Mattia Zaccagni mencetak gol penyeimbang di menit ke-98 dalam laga kontra Kroasia yang meloloskan Timnas Italia ke babak 16 besar Euro 2024.

Pada menit ke-90+8, satu lesakan dari Mattia Zaccagni membuyarkan impian anak asuh Zlatko Dalic seketika.

Aksi individual dari Riccardo Calafiori di menit-menit akhir laga berujung pada assist ke Mattia Zaccagni.

Winger Lazio tersebut lantas melepaskan tendangan placing ke arah gawang Kroasia yang gagal dibendung oleh Dominik Livakovic.

Gol tersebut membuat kedudukan menjadi seri 1-1.

Lesakan melengkung yang dihasilkan oleh Zaccagni tidak hanya meloloskan Italia, tetapi juga juga menghadirkan kembali memori manis.

Baca Juga: EURO 2024 - Jadi Ingat Bayer Leverkusen, 6 Tim Selamatkan Diri Pakai Gol Menit Terakhir

Momen magis itu hadir di Piala Dunia 2006 dengan Italia melawan Jerman pada babak semifinal.

Gol dari Alessandro Del Piero pada babak perpanjangan waktu sukses mengantarkan Italia ke final usai menang 2-0 atas Jerman.

Alessandro Del Piero mencetak gol di babak extra time tepatnya pada menit ke-120 setelah sebelumnya Fabio Grosso membobol gawang Jens Lehmann lebih dulu di menit ke-119.

Operan dari Alberto Gilardino berhasil diakhiri dengan tendangan melengkung sempurna oleh Del Piero ke gawang Jerman.


Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Football-italia.net, Sky Sport Italia
REKOMENDASI HARI INI

Link Live Streaming Timnas U-20 Indonesia Vs Yaman - Selangkah Lagi Garuda Nusantara Menuju Piala Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Persebaya
6
16
2
Borneo FC
6
14
3
Bali United
7
14
4
Persib Bandung
6
12
5
PSM Makassar
6
11
6
Persik
6
11
7
Persita
6
10
8
Arema FC
7
9
9
Malut United
7
9
10
Persija Jakarta
6
8
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X