Baca Juga: EURO 2024 - Persaingan Maut Sesungguhnya Ada di Grup E, Semua Tim Punya 3 Poin!
Pindah ke Grup F masih ada Turki, Rep Ceska, dan Georgia yang mengais harapan untuk menemani Portugal.
Satu lagi peserta yang menanti kepastian nasibnya ialah Hungaria.
Meski agenda di Grup A sudah kelar, Hungaria harus menunggu kombinasi pertandingan Rabu ini guna memastikan bertahan atau tersingkir dari 4 besar klasemen tim peringkat ketiga terbaik.
Jadwal Pertandingan
- Grup E: Slovakia vs Rumania, Ukraina vs Belgia (Rabu, 23.00 WIB)
- Grup F: Georgia vs Portugal, Rep Ceska vs Turki (Kamis, 02.00 WIB)
Rekap Fase Grup hingga Selasa (25/6/2024)
- Lolos ke 16 besar sebagai juara grup: Austria (D), Inggris (C), Jerman (A), Portugal (F), Spanyol (B)
- Lolos sebagai runner-up: Denmark (C), Prancis (D), Italia (B), Swiss (A)
- Lolos sebagai tim peringkat ketiga terbaik: Belanda (D), Slovenia (C)
- Berpeluang lolos sebagai salah satu tim peringkat ketiga terbaik: Hungaria (A)
- Tereliminasi: Albania, Kroasia, Polandia, Skotlandia, Serbia
Klasemen Lengkap Euro 2024 (klik tautannya)
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | UEFA.com |
Komentar