BOLASPORT.COM - Maverick Vinales dan Aleix Espargaro akan sama-sama menjalani balapan terakhirnya di Sirkuit Assen pada MotoGP Belanda 2024 bersama motor Aprilia.
MotoGP Belanda 2024 akan menjadi pentas terakhir Vinales dan Espargaro dalam mengarungi sirkuit bersejarah yang dikenal dengan julukan Cathedral of Speed.
Kedua pembalap tersebut akan menjalani balapan di sirkuit yang berkarakteristik cepat dengan tikungan mencengkeram dibanding sirkuit-sirkuit lainnya itu di atas motor RS-GP untuk terakhir kalinya.
Tetapi, kondisi Vinales dan Espargaro agak berbeda.
Espargaro menjalani tarian terakhirnya di Sirkuit Assen bersama Aprilia karena akan pensiun pada musim depan.
Pembalap asal Spanyol itu juga sudah memberi sinyal bahwa kariernya yang tertarik menjadi test rider, juga kemungkinan besar tidak akan berada di pabrikan Noale itu lagi.
"Assen adalah sirkuit yang sangat saya sukai dan tempat di mana saya mendapat hasil bagus," kata Aleix Espargaro dikutip BolaSport.com dari Paddock-GP.
"Cuaca akan jadi faktor utama karena sering berubah."
"Selama minggu-minggu jeda kemarin ini, saya mengambil kesempatan untuk banyak berlatih dan saya siap untuk mencoba memperjuangkan podium," kata pembalap 34 tahun itu.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Paddock-GP.com |
Komentar