Yaremchuk kembali mengancam pada menit ke-28 saat dia berhasil lepas dari penjagaan dua bek timnas Belgia.
Namun, Jan Vertonghen memperlambat gerakan Yaremchuk yang berusaha menembak bola dari dalam kotak penalti.
Sang penyerang terpaksa mengoper ke Artem Dovbyk yang berlari di belakangnya.
Dovbyk gagal mengontrol bola sehingga tendangannya melambung jauh.
Timnas Belgia baru mendapatkan kesempatan emas lagi pada menit ke-33.
Belgia mendapatkan hadiah tendangan bebas dan Kevin De Bruyne sempat diganggu oleh sinar laser saat hendak mengeksekusinya.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Real Madrid Selangkah Lagi Dapatkan Jebolan Piala Dunia U-17 2023 Indonesia
De Bruyne akhirnya bisa menendang secara tenang tetapi usahanya masih melebar tipis.
Gagal mencetak gol pada babak pertama, timnas Belgia berusaha ekstra keras setelah turun minum.
Jeremy Doku menjadi pemain paling aktif dan sempat berhasil memasuki lini pertahanan terakhir Ukraina pada menit ke-58.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | UEFA.com |
Komentar