Akan tetapi, proses negosiasi tersebut mandek dan tidak berlanjut hingga sekarang.
Alhasil, Al Nassr kembali mengalihkan pandangan mereka kepada target lama, yaitu Alisson.
Alisson sudah sejak lama diincar oleh Al Nassr.
Bahkan, Cristiano Ronaldo sendiri yang kabarnya menyarankan kepada klubnya untuk merekrut kiper asal Brasil itu.
Akan tetapi, Alisson sudah sempat menolak dan ingin tetap bermain untuk Liverpool lebih lama lagi.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Full Senyum, Al Nassr Segera Datangkan Kiper Terbaik Dunia
Kepergian Juergen Klopp dinilai tidak mempengaruhi masa depan Alisson yang akan bermain di bawah pelatih baru, Arne Slot.
Nantinya, kiper baru yang didatangkan Al Nassr akan mengisi posisi David Ospina yang sudah memutuskan pergi.
Ospina tidak memperpanjang kontraknya dan hengkang dari Al Nassr pada akhir musim 2023-2024 lalu.
Masih menarik untuk ditunggu bagaimana sepak terjang Al Nassr untuk mendapatkan tanda tangan Alisson.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Sportskeeda.com |
Komentar