BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang sakit di Korea Selatan.
Juru taktik berusia 53 tahun itu bahkan sampai harus masuk ke rumah sakit.
Lantas sakit apa yang dirasakan oleh Shin Tae-yong?
Sebelum pulang ke Korea Selatan, Shin Tae-yong juga sempat sakit.
Itu dirasakan Shin Tae-yong jelang laga timnas Indonesia Vs Irak pada laga kelima Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (6/6/2024).
Saat itu, Shin Tae-yong sedang sakit flu hingga dibawa ke rumah sakit.
Sakit yang diderita Shin Tae-yong rupanya masih belum sembuh.
Baca Juga: Bruno Moreira Ambil Alih Nomor 10 di Persebaya, Berharap Makin Gacor
Saat ia kembali ke Korea Selatan pada pertengahan Juni 2024, ia memutuskan untuk ke rumah sakit.
Manajer timnas Indonesia, Sumardji, buka suara perihal sakit yang diderita Shin Tae-yong.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar