Terlebih, Edo Febriansah sukses membawa Persib menjadi juara di Liga 1 2023/2024.
"Yang pasti siapa sih pemain yang tidak mau bermain di timnas Indonesia."
"Walaupun tantangan dan persaingan lebih berat, saya pribadi tetap optimis," kata mantan pemain RANS Nusantara FC itu.
Edo Febriansah mengakui bahwa tidak mudah bersaing di timnas Indonesia.
Meski begitu, ia tetap berlatih dengan keras demi mendapatkan menit bermain.
Baca Juga: Persis Angkat Bicara usai Pengunduran Diri Alexis Messidoro yang Dipicu Anggapan Kurang Profesional
Selain itu, Edo Febriansah juga tertantang dengan persaingan ketat terutama di sektor bek kiri timnas Indonesia.
Apalagi sekarang ini ada Calvin Verdonk yang menambah berat persaingan setelah sebelumnya diisi Pratama Arhan dan Shayne Pattynama.
"Ya itu justru bagus untuk persaingan kami."
"Kami juga belajar banyak."
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar