Ditambah lagi masa depan De Ligt belum terjamin aman di Bayern.
Sejak direkrut 67 juta euro dari Juventus dua tahun lalu, dia gagal membayar ekspektasi setara harganya.
De Ligt kalah bersaing sebagai bek tengah utama Die Roten.
Namun, Bayern tetap tak mau melepasnya dengan harga murah.
Sportbild mewartakan klub pemilik gelar terbanyak Bundesliga mematok 50 juta euro bagi Pemain Terbaik Belanda 2018-2019 itu.
???????????? More on Matthijs de Ligt. Man United and Bayern are also close to reach an agreement on the fee, talks progressing.
Bayern insist on €50m with Man United structuring the proposal with add-ons included.
↪️???????? United want both Zirkzee/de Ligt deals done as soon as possible. pic.twitter.com/zOo0wbxHFm
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) July 11, 2024
Man United menilai banderol tersebut terlampau tinggi.
Kubu Sir Jim Ratcliffe sedang mengupayakan cara untuk menekan harga transfer De Ligt.
Salah satunya dengan memotong harga pokok transfer dan menambahkan berbagai bonus hingga nominal totalnya bisa mendekati 50 juta euro.
Manuver sepekan ini akan krusial memastikan status De Ligt lantaran Ten Hag ingin segera memastikan materi skuadnya buat digodok dalam latihan pramusim.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Mirror.co.uk, Sportbild.de |
Komentar