Pelatih yang biasa disapa Teco ini melanjutkan, dari sisi pelatih mereka berusaha memberikan yang terbaik untuk timnya.
Menurutnya, hal-hal yang bisa menimbulkan dampak negatif harus bisa dihilangkan dari sepak bola.
Selain itu pengawasan harus bisa diperketat agar tidak ada yang coba-coba melakukan kecurangan.
"Kami pelatih, pemain kerja setiap hari untuk memberikan yang terbaik kepada tim."
"Tidak boleh ada kecurangan, benar-benar kotor."
"Tapi menurut saya semua harus ada bukti, agar pelaku dapat dijatuhkan sanksi," pungkasnya.
Baca Juga: Lengkap, Draf Jadwal 34 Pertandingan Bali United di Liga 1 2024/20225 - Ujian Musim Kelima Teco
PSSI sendiri melalui Ketua Umum Erick Thohir cukup memberikan perhatian terkait masah ini.
Dia berjanji bagi pihak yang terlibat akan dihukum seumur hidup tidak bisa berkecimpung di sepak bola Indonesia.
Erick juga menggandeng pihak kepolisian terkait masalah ini demi menghadirkan kompetisi yang sehat.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | antara |
Komentar