Adik eks winger Arema Joko Sasongko itu kini mengarungi musim keempat bersama Persija.
Pencapaian Dony di timnas U-19 bukan hal baru bagi Persija.
Timnas U-19 angkatan sebelumnya yang dipersiapkan untuk Piala Dunia U-20 2023 juga dikapteni produk Persija.
Dia adalah Muhammad Ferarri, bek tengah yang juga sudah tampil reguler di klub.
Sebelum Ferarri, timnas U-19 angkatan 2021 juga dipimpin sosok yang kini berada di Persija.
Rizky Ridho menjadi kapten timnas U-19 untuk Piala Dunia U-20 2021, walau saat itu ia bermain untuk Persebaya.
Ridho sudah menjadi pemain Persija saat mengapteni timnas U-23 satu tahun belakangan.
"Target saya tentu bisa menjadi juara di turnamen kedepannya," ucap Dony menyambut ASEAN Cup U-19.
"Tapi untuk mencapainya, saya dan teman-teman harus terus memberikan yang terbaik."
Baca Juga: Thomas Doll Gegerkan Piala Presiden 2022, Persija Kini Lebih Adem di Tangan Carlos Pena
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | Persija.id |
Komentar