Bek baru United, Leny Yoro, juga menderita cedera sehingga cuma bermain selama 35 menit.
Pelatih United, Erik ten Hag, belum bisa memastikan kondisi dua pemainnya.
Satu hal yang pasti, sang nakhoda berharap tidak ada permasalahan serius dari Hojlund dan Yoro.
"Tentu saja waktunya terlalu singkat," ucap Ten Hag.
"Kami harus menunggu lebih dari 24 jam, kemudian berharap dapat mengetahui lebih banyak."
"Kami berhati-hati, terutama terhadap Leny karena dirinya hanya melakoni 50 persen sesi latihan."
"Dia harus bangkit, tetapi mari kita bersikap positif dan lihat apa hasilnya," ujar mantan peracik strategi Ajax Amsterdam itu.
Sepanjang kompetisi 2023-2024, Ten Hag tak bisa menemukan komposisi formasi terbaiknya gara-gara problem kebugaran pemain.
Setan Merah mengalami 66 kasus cedera di sepanjang musim lalu sehingga membuat performa jadi naik-turun.
Hojlund pun sempat menghuni ruang perawatan yang menyebabkan dirinya absen di 13 partai bareng United.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Manchestereveningnews.co.uk |
Komentar