BOLASPORT.COM - Jadwal bulu tangkis Olimpiade Paris 2024 pada hari keempat akan mempertandingkan dua wakil Indonesia, salah satunya akan melakoni laga sengit.
Adalah ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, yang ditunggu laga besar meski telah dipastikan lolos ke perempat final Olimpiade Paris 2024.
Tugas mereka di babak penyisihan grup belum tuntas.
Juara All England Open 2024 itu masih menyisakan satu laga pamungkas di Grup C dengan bertemu pasangan ranking tiga dunia, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.
Pertemuan duo FajRi dengan peraih emas Asian Games 2022 itu akan jadi pertemuan keenam.
Sementara ini, pasangan India unggul dengan mengantongi tiga kemenangan, sedangkan Fajar/Rian baru dua kali menang.
Misi Fajar/Rian kini adalah memperebutkan tempat sebagai Juara Grup C sekaligus adu gengsi untuk mempertahankan catatan tak terkalahkan selama fase grup.
Sebelumnya, Fajar/Rian dan Rankireddy/Shetty sama-sama belum menelan kekalahan sepanjang Olimpiade ini.
Wakil Merah Putih telah menumbangkan dua kontestan Grup C lainnya, Mark Lamsfuss/Marvin Seidel (Jerman) dan Lucas Corvee/Ronan Labar (Prancis), semuanya dengan dua gim langsung.
Sedangkan Rankireddy/Shetty juga mengalahkan Corvee/Labar, dan menang walkover atas pasangan Jerman setelah Lamsfuss mundur akibat cedera lutut.
Di atas kertas, misi menumbangkan duo India memang agak sulit bagi Fajar/Rian.
Melihat tiga perjumpaan beruntun yang dilalui Fajar/Rian, semuanya selalu berakhir dengan kekalahan.
Pertemuan terakhir mereka terjadi di final Korea Open 2023, di mana saat itu Fajar/Rian kalah rubber game 21-17, 13-21, 14-21.
Meski begitu, bukan berarti tak ada harapan.
Dengan situasi venue yang slow condition, baik Fajar/Rian maupun pasangan India akan sama-sama menerima risiko bahwa serangan mereka kurang mematikan dan butuh kesabaran untuk mencari celah.
Jika mau menelaah gameplay Rankireddy/Shetty, mereka sering kewalahan dengan permainan cepat di depan net.
Hal ini sebagaimana yang sering mereka alami kala berhadapan dengan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Rankireddy/Shetty memiliki torehan buruk dalam riwayat pertemuan dengan Minions, di mana mereka sama sekali belum pernah menang dan telah menelan kekalahan sebanyak 12 kali.
Selain Fajar/Rian, satu wakil Merah Putih yang bertanding hari ini adalah pasangan ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Apriyani/Fadia sudah tersingkir.
Akan tetapi, mereka melanjutkan laga terakhir fase grup dan akan bertemu wakil Malaysia, Pearly Tan/Muralitharan Thinaah.
Meski sudah tidak mempengaruhi, pertandingan ini menjadi kesempatan Apriyani/Fadia untuk pulang dengan setidaknya membawa satu catatan kemenangan dari Paris 2024.
JADWAL BULU TANGKIS OLIMPIADE PARIS 2024
Selasa, (30/7/2024) - Fase Grup
15.10 WIB: WD - Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Pearly Tan/Muralitharan Thinaah (Malaysia)
19.00 WIB: MD - Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
Editor | : | Ardhianto Wahyu |
Sumber | : | Olympics |
Komentar