Dirinya sebagai pemain senior bakal berusaha keras untuk mendorong motivasi para pemain muda.
Selain itu, dirinya berusaha menjadi teladan yang baik bagi pemain muda, baik di dalam maupun luar lapangan.
"Itu mungkin tugas tambahan ya," ujar Fachruddin Aryanto eksklusif kepada BolaSport.com di Omah Pakem, Sleman, Senin (5/8/2024) malam WIB.
"Saya datang ke sini lagi sebagai pemain senior."
"Jadi banyak hal yang mungkin yang bisa mendekatkan saya dengan pemain muda."
"Pengalaman saya bisa digunakan untuk memberikan motivasi."
"Juga memberikan contoh di dalam dan luar lapangan," lanjutnya.
Baca Juga: Persiapan Skuad Lebih Komplit, PSS Sleman Optimistis Finis di Enam Besar Liga 1 2024/2025
Dalam skuad musim 2024-2025, PSS Sleman resmi mempromosikan 9 pemain dari akademinya.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar