Dalam situasi sepak pojok, winger jebolan akademi Barcelona, La Masia, itu mengirimkan bola ke tengah kotak penalti dan berhasil ditanduk oleh Rahimi. Maroko unggul 2-0 atas Mesir.
Baca Juga: Barcelona Mulai Bersih-bersih Skuad, Hansi Flick Sudah Kantongi 5 Nama untuk Dijual
Paruh pertama pun berakhir dengan keunggulan dua gol tanpa balas Maroko.
Di babak kedua, Singa Atlas muda semakin menggila dan tak terbendung.
Maroko mencetak gol ketiganya yang membawa keunggulan 3-0 atas Mesir pada menit ke-51.
Kali ini giliran Bilal El Khannous yang mencatatkan namanya di papan skor.
Assist kedua dari Ez Abde menjadi pelopor dari terciptanya gol El Khannous.
Mesir, yang belum bisa mencetak gol balasan, semakin merana setelah El Khannous lagi-lagi menjebol gawang Hamza Alaa Abdallah.
Brace dari pemain nomor 8 Maroko itu sukses merobek jala Mesir kedua kalinya pada menit ke-64 setelah sepakannya usai melakukan aksi individual di depan gawang meluncur mulus. Maroko 4-0 Mesir.
Pasukan Tarik Sektioui kian di atas angin karena unggul 5-0 setelah bek mereka, Akram Nakach, turut mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-73.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Sofascore.com |
Komentar