Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Olimpiade 2024 - Jebolan Barcelona Tampil Gacor, Maroko Lumat Mesir Setengah Lusin Gol dan Raih Perunggu

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 8 Agustus 2024 | 23:54 WIB
Selebrasi penyerang Maroko, Soufiane Rahimi (kanan) usai menjebol gawang Mesir pada laga perebutan medali perunggu sepak bola Olimpiade 2024, Kamis (8/8/2024) malam WIB.
ALAIN JOCARD/AFP
Selebrasi penyerang Maroko, Soufiane Rahimi (kanan) usai menjebol gawang Mesir pada laga perebutan medali perunggu sepak bola Olimpiade 2024, Kamis (8/8/2024) malam WIB.

BOLASPORT.COM - Diwarnai kegacoran dari winger jebolan Barcelona, Timnas Maroko U-23 berhasil melumat Timnas Mesir U-23 setengah lusin gol tanpa balas sekaligus memastikan meraih medali perunggu dari sepak bola Olimpiade 2024.

Timnas Mesir U-23 dan Timnas Maroko U-23 saling berhadapan dalam perebutan medali perunggu sepak bola Olimpiade 2024.

Duel kedua kesebelasan berlangsung di Stade de la Beaujoire, Kamis (8/8/2024) malam WIB.

Timnas Mesir U-23 berada dalam pertandingan ini setelah kalah 1-3 dari tuan rumah Prancis lewat babak perpanjangan waktu.

Sementara itu Timnas Maroko U-23 melakoni laga perebutan medali perunggu lantaran kalah 1-2 dari Spanyol.

Keduanya tidak asing melakoni pertandingan mengingat sejatinya sudah saling dipertemukan pada final Piala Afrika lalu.

Namun, Dewi Fortuna lebih berpihak kepada Maroko lantaran sukses mengamankan tempat ketiga dan merebut medali perunggu cabor sepak bola Olimpiade 2024.

Singa Atlas muda mampu memecundangi Mesir dengan skor telak 6-0.

Winger jebolan Barcelona, Ez Abde, tampil apik dalam laga kali ini dengan mengepak 2 assist dan 1 gol.

Baca Juga: Ditunggu Kemenangan Pertama, Real Madrid Bisa Beri Rekor Baru ke Modric

Jalannya Pertandingan

Baik Mesir dan Maroko sama-sama menurunkan kekuatan terbaiknya pada pertandingan perebutan medali perunggu Olimpiade 2024.

Mesir menempatkan penyerang andalannya, Osama Faisal, sebagai ujung tombak tunggal di lini depan.

Sementara itu, Maroko menurunkan Soufiane Rahimi menjadi bomber utama dengan didukung Ilias Akhomach, Bilal El Khannous, dan Abde Ezzalzouli di belakangnya.

Mesir sudah mengancam pada menit ke-10 melalui sebuah serangan balik kilat yang diakhiri dengan tendangan tepat sasaran dari Zizo.

Hanya saja sepakannya masih dengan mudah diamankan oleh kiper Maroko, Munir El Kajoui.

Kendati kalah dominan dalam penguasaan bola dari Mesir, nyatanya justru Maroko yang mampu memecah kebuntuan lebih dulu pada menit ke-23.

Sebuah aksi individual dari Abde Ezzalzouli di sisi kanan pertahanan lawan sukses diakhiri dengan satu tendangan yang menghunjam pojok kanan gawang Mesir.

Pemain yang kerap disapa Ez Abde tersebut berhasil membawa Maroko unggul 1-0.

Tiga menit kemudian, Ez Abde menjadi otak dari lahirnya gol kedua timnya setelah assistnya berhasil diselesaikan sempurna oleh Soufiane Rahimi.

Dalam situasi sepak pojok, winger jebolan akademi Barcelona, La Masia, itu mengirimkan bola ke tengah kotak penalti dan berhasil ditanduk oleh Rahimi. Maroko unggul 2-0 atas Mesir.

Baca Juga: Barcelona Mulai Bersih-bersih Skuad, Hansi Flick Sudah Kantongi 5 Nama untuk Dijual

Paruh pertama pun berakhir dengan keunggulan dua gol tanpa balas Maroko.

Di babak kedua, Singa Atlas muda semakin menggila dan tak terbendung.

Maroko mencetak gol ketiganya yang membawa keunggulan 3-0 atas Mesir pada menit ke-51.

Kali ini giliran Bilal El Khannous yang mencatatkan namanya di papan skor.

Assist kedua dari Ez Abde menjadi pelopor dari terciptanya gol El Khannous.

Mesir, yang belum bisa mencetak gol balasan, semakin merana setelah El Khannous lagi-lagi menjebol gawang Hamza Alaa Abdallah.

Brace dari pemain nomor 8 Maroko itu sukses merobek jala Mesir kedua kalinya pada menit ke-64 setelah sepakannya usai melakukan aksi individual di depan gawang meluncur mulus. Maroko 4-0 Mesir.

Pasukan Tarik Sektioui kian di atas angin karena unggul 5-0 setelah bek mereka, Akram Nakach, turut mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-73.

Berawal dari pergerakan Ez Abde di sisi kanan pertahanan lawan, bola disodorkan ke Rahimi.

Sang bomber nomor 9 lantas melepaskan umpan silang mendatar di dalam kotak penalti yang segera disambar oleh Nakach dengan posisi sedikit jatuh via kaki kanannya. Maroko memimpin 5-0.

Baca Juga: Juventus Jadi Biang Kerok Kegaduhan di Ruang Ganti Atalanta, 1 Pemain sampai Mogok Latihan

Tiga menit sebelum bubaran, Maroko mencetak gol keenam mereka melalui sang kapten, Achraf Hakimi.

Sepakan perekik dari Hakimi tidak bisa dihalau dengan apik oleh Alaa Abdallah lantaran bola menghunjam deras di sisi kiri atas gawangnya.

Di menit-menit tersisa tidak ada gol tambahan yang tercipta dari kedua kubu.

Kemenangan setengah lusin gol tanpa balas Timnas Maroko U-23 atas Timnas Mesir U-23 memastikan mereka meraih medali perunggu pada cabor sepak bola di Olimpiade 2024.

Mesir 0-6 Maroko (Abde Ezzalzouli 23', Soufiane Rahimi 26', Bilal El Khannous 51', 64', Akram Nakach 73', Achraf Hakimi 87')

Susunan pemain Mesir dan Maroko seperti dikutip BolaSport.com dari Sofascore:

Mesir (4-1-4-1): 1-Hamza Alaa Abdallah; 6-Mohamed Shehata, 15-Mohamed Tarek, 5-Hossam Abdelmaguid, 13-Karim El Debes (3-Ahmed Atef 46'); 17-Mohamed Elneny; 12-Ahmed Nabil Koka, 7-Mahmoud Saber (8-Ziad Kamal 56'), 14-Zizo (11-Mostafa Saad 12'), 10-Ibrahim Adel; 9-Osama Faisal

Pelatih: Rogerio Micale

Maroko (4-2-3-1: 1-Munir El Kajoui; 2-Achraf Hakimi, 3-Akram Nakach (5-Adil Tahif 81'), 4-Mehdi Boukamir, 11-Zakaria El Ouahdi; 14-Oussama Targhalline (13-Yassine Kechta 63'), 18-Amir Richardson (7-Eliesse Ben Seghir 77'); 10-Ilias Akhomach, 8-Bilal El Khannous (15-El Mehdi Maouhoub 78'), 16-Abde Ezzalzouli (6-Benjamin Bouchouari 78'); 9-Soufiane Rahimi

Pelatih: Tarik Sektioui

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Sofascore.com
REKOMENDASI HARI INI

Media Vietnam: Timnas Indonesia Kandidat Paling Kuat Juara ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X