"Buat saya, UFC sangat bagus dalam mengizinkan saya membawa bendera Palestina dan mewakili masyarakat saya," kata Belal Muhammad.
"Mereka memberi saya wadah untuk menyalurkan suara saya, juga kepada dunia untuk mendengarkan cerita kami. Semuanya bagus sampai saat ini," ujarnya.
Selanjutnya, Belal berambisi untuk mempertahankan gelarnya dan menjadi petarung kelas welter terbaik.
"Buat saya, saya ingin menjadi petarung kelas welter terbaik yang pernah melakukannya," ucapnya.
"Ketika pensiun, saya ingin menjadi petarung kelas welter terbaik yang pernah ada," ujarnya.
Baca Juga: Belal Muhammad Tidak Mau Bertarung, Ada Jalan Lain bagi Islam Makhachev untuk Jadi Raja 2 Divisi UFC
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar