Baca Juga: Sandy Walsh Terbang ke Jakarta Usai Selesaikan Musim di Liga Belgia, Waktunya untuk Timnas Indonesia
“Jadi pertandingan ini adalah pertandingan yang akan memberi Anda pelajari,” kata Sandy.
Pemain KV Mechelen tersebut mengatakan skuad Garuda akan berjuang keras untuk bisa meraih hasil terbaik disetiap laga nantinya.
Ia pun berjanji bakal berkerja keras dan memberikan yang terbaik agar bisa melihat timnas Indonesia telah banyak berubah dan lebih bagus.
Menurutnya, timnas Indonesia telah menunjukkan langkah besar akhir-akhir ini dengan lolos ke putaran ketiga dan memastikan tiket Piala Asia 2027.
Sandy Walsh menilai timnas Indonesia telah menjalani proses yang bagus, sehingga bisa melangkah sejauh itu.
Untuk itu, agar tim Merah Putih bisa mencetak sejarah ke depannya, Sandy Walsh berjanji bakal bekerja keras dan terus maju agar bisa membawa timnas Indonesia melangkah jauh.
Oleh karena itu, apapun yang akan dihadapi timnas Indonesia di putaran ketiga ini mereka akan bertekad menampilkan yang terbaik agar bisa meraih hasil terbaik nantinya.
“Kami harus berjuang keras karena setiap poin akan sangat penting,” kata pemain berusia 29 tahun tersebut.
“Namun, dalam pertandingan-pertandingan ini kalian akan melihat bahwa kami dapat membuat lebih banyak lagi langkah-langkah yang lebih besar dan lebih cepat untuk menjadi tim yang dapat bersaing untuk lolos ke Kualifikasi Piala Dunia dan untuk Piala Asia.
“Kami telah melakukan itu sekarang, jadi ini adalah proses yang hebat, sebuah langkah besar bagi kami dan sebuah tonggak sejarah.
“Jadi kami harus terus maju dan bertanding sekeras mungkin,” tuturnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar