Dirinya mengaku sudah ketagihan untuk terus diturunkan sebagai starter.
"Saya tentu sangat senang dengan debut sebagai starter," ujar Struick dilansir BolaSport.com dari Youtube Haaglanden Voetbal.
"Harapannya, saya bisa tetap menjaga momentum ini [sebagai starter]," lanjutnya.
Meski senang dengan debutnya, dirinya masih belum puas dengan performanya.
Pasalnya, dirinya digantikan pada menit ke-61 oleh Kursad Surmeli.
Pergantiannya dipicu oleh insiden kartu merah rekan setimnya, yaitu Steven van der Sloot pada menit ke-54.
Kartu merahnya membuat Darije Kalezic sebagai juru taktik ADO Den Haag mengorbankan Rafael Struick dengan memasukkan pemain tengah.
Baca Juga: Polesan Shin Tae-yong Mulai Membuahkan Hasil, Rafael Struick Pede Nikmati Peran Baru di ADO Den Haag
Penyerang Timnas Indonesia mengaku kecewa dengan insiden kartu merah yang membuat timnya kesulitan.
"Yah, itu terjadi. tetapi saya lebih memilih [kartu merah] itu tidak terjadi," ujar penyerang 21 tahun tersebut.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | Youtube |
Komentar