Di skuad timnas Indonesia, terdapat tiga pemain kualitas Eropa yang available untuk direkrut.
Dua nama berstatus bebas transfer, yaitu Marselino Ferdinan dan Thom Haye.
Satu nama terikat dengan satu klub, tetapi tak masuk rencana klub tersebut, yaitu Ragnar Oratmangoen (FC Groningen).
Pelatih Vincent Euvrard beserta tim scouting kemudian menjatuhkan pilihan akhir pada Ragnar.
"Setelah itu, saya enggak tahu siapa yang kontak atau kontak duluan, mereka kasih tahu Ragnar yang cocok," terang Sihar.
Dari penuturan politisi PDIP berikut, terdapat alasan mengapa Marselino dan Thom dicoret.
"Dia bermain di kompetisi level atas cukup lama."
Ragnar memang menjadi pemain reguler di Liga Belanda, dengan total 79 penampilan di Eredivisie, serta 96 penampilan di kasta kedua.
Hal tersebut tidak dipunyai Marselino, yang baru 1,5 tahun mencicipi kompetisi Eropa.
Baca Juga: SEA V League 2024 - Thailand dan Vietnam Ditandai, Indonesia Optimistis Juara Lagi
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Kompas.com, Transfermarkt.co.id |
Komentar