BOLASPORT.COM - Ketua Tim AdHoc PBSI, M. Fadil Imran, resmi membubarkan satuan tugas untuk Olimpiade 2024 pada Kamis (15/8/2024).
Setelah ajang olahraga multievent terbesar di dunia tersebut berakhir, satuan tugas yang mengurusi atlet yang berjuang untuk Merah Putih itu pun ikut dibubarkan.
M. Fadil Imran mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang ikut serta dalam membantu perjuangan atlet bulu tangkis di Olimpiade.
Menurutnya, tim ini sudah berproses walaupun belum mendapatkan hasil yang ideal.
Hal ini diungkapkan oleh pria yang resmi terpilih menjadi Ketua Umum PP PBSI periode 2024-2028 itu pada konferensi pers yang diselenggarakan di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (15/8/2024).
"Tim ini telah berproses hingga akhirnya Indonesia mendapatkan medali perunggu," ungkap M. Fadil Imran.
"Memang bukan hasil yang ideal. Tetapi, kami berproses secara signifikan dan harapannya diadopsi dalam kepengurusan mendatang."
"Maka dari itu, saya ucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada atlet, pelatih, serta ofisial yang telah berjuang."
Baca Juga: SEA V League 2024 - Farhan Halim Dkk Tahu Kelemahan Thailand, Indonesia Ingin Menang di Laga Pertama
"Terima kasih juga kepada legenda, para profesional, dan akademisi yang bergabung dengan Tim AdHoc atas kerja samanya," tambah Fadil.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar