Namun, Lopez mengatakan bahwa kemampuan Messi untuk memimpin dan mengendalikan tim adalah aspek yang harus dikuasai oleh Yamal.
"Salah satu kelebihan Messi, mungkin salah satu dari banyak kelebihan yang dimilikinya, adalah ia tahu cara mengelola tim," ucap Lopez, dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.
"Ia tahu cara membuat tim bermain, dari posisi gelandang, atau dari posisi sayap kanan, melakukan penetrasi."
Baca Juga: Niat PSG Boyong Victor Osimhen Terhalang Restu Pelatih, Duo London Full Senyum
"Dia tahu kapan dia harus memimpin tim, kapan harus mempercepat permainan, dan kapan dia harus berkata, bahwa tim tidak bermain bagus hari ini, tapi saya bermain bagus, jadi saya akan memutuskan permainan ini, saya akan membukanya."
"Itulah yang menurut saya masih dibutuhkan Lamine."
"Namun, seiring berjalannya waktu, ia akan mendapatkannya," tutur Lopez menambahkan.
Dengan usia 16 tahun, perjalanan karier Lamine Yamal masih sangat panjang bersama Barcelona.
Yamal sendiri bakal memulai musim baru bersama Barcelona di bawah nakhoda anyar, Hansi Flick, untu musim 2024-2025.
Ia juga diprediksi turun dalam duel pembuka kontra Valencia pada jornada pertama Liga Spanyol.
Pertandingan tersebut dijadwalkan digelar di Mestalla, Sabtu (17/98/2024) atau Minggu pukul 02.30 WIB.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Sky Sports, Sportskeeda.com |
Komentar