Dari pernyataan Fonseca tersebut diyakini AC Milan sudah tidak lagi mengejar tanda tangan Tammy Abraham.
Tammy Abraham disebut-sebut sangat serius didatangkan oleh klub Kota Mode itu sebagai tambahan amunisi di lini depan.
Di samping itu mereka juga masih belum menemukan pengganti Marco Sportiello yang cedera.
Pelapis untuk Mike Maignan diperlukan mengingat Sportiello bakal menepi cukup lama dari lapangan hijau akibat cedera pergelangan tangan.
Baca Juga: HERE WE GO! AC Milan Dapatkan Youssouf Fofana, Gelandang Pengantar Piza Jadi Rekrutan Kelima
Terlepas dari hal itu, fokus AC Milan saat ini adalah melepas beberapa pemain di sisa jendela transfer musim panas tahun ini.
Beberapa nama diyakini berpeluang meninggalkan San Siro dalam waktu dekat.
Pemain-pemain itu di antaranya Yacine Adli, Pierre Kalulu, dan Alexis Saelemaekers.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Football-italia.net, Tuttomercatoweb.it |
Komentar