Pasukan Erik ten Hag pun mengemas kemenangan 1-0 atas Fulham pada matchday pertama Liga Inggris 2024-2025.
Keberhasilan Man United membawa pulang 3 angka perdana begitu disyukuri oleh Zirkzee.
Apalagi ia tampil sebagai pahlawan kemenangan tim berkat golnya di menit-menit terakhir laga.
Pemain nomor 11 Setan merah tersebut mengaku sangat gembira akan gol pertamanya untuk klub.
Zirkzee merasa seperti bermimpi bisa mencetak gol apalagi di depan Stretford End yang dinilainya sebagai momen terbaik.
Baca Juga: Fofana yang Terakhir, AC Milan Setop Belanja, Waktunya Jual Pemain yang Tak Dibutuhkan Fonseca
Ladies and gentlemen: Joshua Zirkzee.#MUFC || #MUNFUL pic.twitter.com/0Wmvj3D9CW
— Manchester United (@ManUtd) August 16, 2024
"Untuk menang di sini pada laga kandang pertama saya dan mencetak gol, tidak ada yang lebih baik dari itu," ucap Zirkzee, dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.
"Saya telah diberitahu [mencetak gol di Stretford End] adalah salah satu perasaan terbaik di Man United."
"Saya sangat bersyukur dan diberkati karena bisa merasakannya di pertandingan pertama saya. Ini adalah perasaan yang luar biasa."
"Pada akhirnya kami meraih kemenangan, hanya itu yang kami inginkan."
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Sky Sports, bbc.co.uk |
Komentar