Mengenakan kostum bernomor keramat, tentunya tanggung jawab lebih besar harus diemban Yildiz di Juventus mulai musim ini.
Langkah pertama sudah tersaji di depan mata pada Senin (19/8/2024).
Juventus akan melakoni laga pertama Liga Italia musim ini dengan menjamu Como di Allianz Stadium, Turin.
Yildiz diperkirakan akan dipilih pelatih Thiago Motta untuk mengisi starting XI Juventus.
Start yang bagus diperlukan oleh Yildiz dan Juventus untuk menunjukkan bahwa kali ini mereka akan mampu bersaing di jalur perebutan gelar juara.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Juventus.com |