Sementara itu, Maarten Paes sendiri mengaku senang akhirnya bisa memperkuat timnas Indonesia.
Pemain berusia 26 tahun itu juga merasa tak sabar untuk segera menjalani debut bersama skuad Garuda.
"Saya merasa senang berbincang dengan kalian."
"Saya rasa ingin datang ke sana secepatnya, bermain secepatnya untuk tim Nasional." kata Maarten Paes dalam instagram timnas.indonesia.
"Dan saya tidak sabar untuk bertemu dengan kalian langsung."
"Kita ciptakan kenangan indah bersama, Manyala abangku," ucap Paes.
Baca Juga: Jadwal Liga 1 Hari Ini - Persib Vs Dewa United Kick-off Malam Ini, PSS Sleman Vs Persik Mulai Sore
Harapan Maarten Paes bisa saja terwujud pada bulan depan.
Seperti yang diketahui, timnas Indonesia memiliki dua jadwal berlaga pada September 2024.
Laga-laga tersebut yakni melawan Arab Saudi (6/9/2024) dan menghadapi Australia (10/9/2024).
Ini merupakan laga Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar