“Saya mendukung sekali hal ini dan siap berpartisipasi demi perkembangan positif olahraga bola basket nasional," kata Yosi.
"Juga nilai-nilai sportivitas dari olahraga bola basket yang dapat menginspirasi, respect the game. Semoga ajang 3 Dekade Dash Basketball semakin bergengsi!,” tutup personil Project Pop itu.
Ajang final 3 Dekade Dash Basketball yang digelar pada 17-18 Agustus 2024 mempertemukan SMA 3 Jakarta menghadapi SMA 34 Jakarta di kategori Alumni SMA angkatan 1993-2002 dengan skor akhir 63-49 untuk SMA 3.
Selain itu pada kategori alumni Universitas 2003-2012, Universitas Trisakti memenangi pertandingan melawan Universitas Moestopo dengan skor akhir 62-54.
Pada kategori alumni Universitas yang lain, Universitas Padjajaran Bandung berhasil unggul melawan Universitas Indonesia dengan skor akhir 49-42.
Kategori SMA dimenangi oleh SMAN 6 Jakarta, yang mengalahkan SMA Al-Izhar dengan skor 76-29.
Di kategori kelompok umur 10 tahun, tim CGR menjadi juara setelah memecundangi tim Cougar Merah dengan skor 28-24.
Lalu, pada kategori umur 12 tahun, tim basket Roar meraih tempat terbaik dengan mengalahkan Tim Cougar dengan skor akhir 67-27.
Pada kategori umur 14 tahun, tim CGR menang melawan tim SABC Jaguar dengan skor 40-35.
Sementara itu di kategori Komunitas, di kelompok umur 30+, tim Damon Ballers berhasil tampil sebagai juara, mengalahkan tim DOSS dengan skor 63-37.
Sedangkan pada kelompok umur 40+, tim Damon Ballers unggul melawan tim Gaya Motor dengan skor 64-41.
Terakhir, pada kategori ekshibisi, Tim Dash Sports menang melawan Tim Diadora dengan skor akhir 45-38.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar