Meski berstatus juru kunci dan terancam turun kasta ke SEA V Challenge tahun depan, Vietnam tak bisa diremehkan karena memaksa Indonesia tampil hingga 5 set di leg pertama.
Adapun di laga terakhir, Indonesia akan melawan tim yang mengudeta yaitu Thailand. Indonesia dengan jersei hitam sedangkan Thailand dengan kostum merah.
Thailand menjadi satu-satunya tim yang mengalahkan Indonesia di leg pertama.
Kekompakan tim Merah Putih diharapkan akan lebih terbangun sehingga banjir eror yang terjadi di pertemuan pekan lalu tidak terulang.
Thailand masih akan mengandalkan nama-nama andalan seperti Napadet Bhinidjee, Kissada Nilsawai, dan Anurak Phanram.
Rangkaian pertandingan SEA V League 2024 bisa diikuti melalui siaran langsung di Moji TV dan live streaming di Vidio.
JADWAL SEA V LEAGUE 2024, Leg Ke-2 Putra
Jumat (23/8/2024)
Sabtu (24/8/2024)
Minggu (25/8/2024)
Editor | : | Ardhianto Wahyu |
Sumber | : | inquirer.net, SEAVLeague.com |
Komentar