Kepala Ronaldo pun menghantam bola dengan sempurna dan membuat gawang Al Raed bergetar.
CRISTIANO RONALDO WHAT A HEADER! ???? pic.twitter.com/64lhLlyNgV
— TC (@totalcristiano) August 22, 2024
Skor 1-0 bertahan sampai turun minum.
Situasi menjadi berubah pasca-rehat.
Babak kedua baru berjalan empat menit, Al Raed menyamakan kedudukan berkat penalti Mohamed Fouzair.
Gelandang asal Maroko itu menempatkan bola di pojok kanan gawang tanpa bisa dijangkau kiper Bento.
Di waktu yang tersisa, Al Nassr menggencarkan serangan demi memulihkan keunggulan.
Hanya saja, semua usaha mereka nihil gol.
Hasil seri ini menempatkan Al Nassr di posisi keempat klasemen sambil mengantongi satu poin.
Sementara itu, Al Raed menduduki tangga kelima dengan angka serupa.
Terlepas dari hasil pertandingan, torehan dalam duel kontra Al Raed menjadi gol ke-898 bagi Ronaldo di sepanjang kariernya.
Ronaldo hanya butuh dua gol lagi untuk mencapai angka 900.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar