Selain itu, Si Nyonya Tua tertarik merekrut Sancho karena bisa bermain di berbagai posisi yang ada di lini depan.
Upaya Juventus untuk mendatangkan winger bengal Manchester United itu sepertinya bisa terwujud.
Hal itu disebabkan Setan Merah ingin melepas Sancho sesegera mungkin pada musim panas ini.
Sancho dinilai sudah tidak cocok berada di skuad Manchester United dan hanya membuat masalah.
Akan tetapi, Manchester United ingin menjual Sancho setidaknya dengan biaya transfer minimal 47 juta euro atau sekitar Rp816 miliar.
Nominal tersebut diminta oleh Manchester United untuk menutupi kerugian saat mereka merekrut Sancho dari Borussia Dortmund pada 2021 lalu.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar