Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tunggal Putra Indonesia Resmi Susul Pramudya ke Australia Usai Baru 1 Bulan Terdegradasi dari Pelatnas

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 23 Agustus 2024 | 16:00 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Alvi Wijaya Chairullah, pada babak penyisihan Grup D Kejuaraan Beregu Asia 2024 di Setia City Convention Centre, Shah Alam, Malaysia, Rabu (14/2/2024).
PP PBSI
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Alvi Wijaya Chairullah, pada babak penyisihan Grup D Kejuaraan Beregu Asia 2024 di Setia City Convention Centre, Shah Alam, Malaysia, Rabu (14/2/2024).

BOLASPORT.COM - Tunggal putra Indonesia, Alvi Wijaya Chairullah, resmi melanjutkan karier bulu tangkis ke negara Australia.

Alvi bergabung bersama akademi bulu tangkis yang berada di Australia bernama Elite Badminton Academy.

Dia baru saja terdegradasi dari Pelatnas PBSI pada bulan Juli 2024 atau baru satu bulan yang lalu.

Meski begitu, Alvi tetap diberangkatkan untuk menjadi partner sparring Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting pada Olimpiade Paris 2024.

Kini atlet yang akan genap berusia 22 tahun pada Sabtu (24/8/2024) besok itu telah resmi menjadi bagian dari akademi bulu tangkis di Australia.

Elite Badminton Academy (EBA) mengumumkan bahwa Alvi akan menjadi pelatih.

Alvi akan menjalani tugas yang sama dengan menyusul pemain Indonesia yang sudah lebih dulu bergabung yakni Pramudya Kusumawardana.

Baca Juga: Para Rival Sudah Pensiun, Chia/Soh Tak Lagi Sebut Ganda Putra Indonesia sebagai Lawan yang Diwaspadai

"Elite Badminton Academy secara resmi mengumumkan kedatangan pelatih tunggal putra kami yang baru, Alvi Wijaya Chairullah," tulis EBA dalam pernyataan resmi, Jumat (23/8/2024).

"EBA merasa sangat terhormat dan bangga untuk mengumumkan kedatangan pelatih terbaru kami.


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : BolaSport.com, instagram.com
Komentar (1)
harusnya pelatih pelatnas juga di pecat ,knp org.nya itu2 aja,mau degradasi pemain trs kl pelatihnya g di ganti mantan atlit dunia ya percuma g ada kemajuan spt china

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
28
51
4
Chelsea
28
49
5
Man City
28
47
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
28
46
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
28
44
10
Fulham
28
42
Close Ads X