Guendogan rela menjadi tumbal dari krisis keuangan Blaugrana.
"Saya pergi dalam situasi yang sulit," ujarnya.
"Tapi jika kepergian saya dapat membantu klub secara finansial, ini membuat saya tidak begitu sedih," tulis Gundo dalam akun Instagram.
Eks andalan Borussia Dortmund tetap berterima kasih atas pengalamannya memperkuat Barca walau cuma 12 bulan.
"Meskipun demikian, itu menjadi pengalaman luar biasa. Saya selalu ingin bermain di Barca," lanjut Gundo.
"Saya sangat berterima kasih untuk memori dan pengalaman yang akan saya ingat seumur hidup."
"Saya mendoakan kalian yang terbaik musim ini dan untuk masa depan," tutur dia saat berpamitan dengan Barcelona.
What you've all been waiting for...
Welcome back to City, @IlkayGuendogan ???? pic.twitter.com/8VutEkQNRU— Manchester City (@ManCity) August 23, 2024
Kepergian pemain berdarah Turkiye itu lumayan kontroversial mengingat peran krusialnya di Barca musim lalu.
Guendogan bisa dibilang salah satu personel paling stabil di tengah turbulensi yang dialami Blaugrana.
Dia tetap mampu menorehkan 5 gol dan 14 assist dalam 51 pertandingan lintas kompetisi.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Sport.es, BBC.com |
Komentar