Satu menit kemudian gantian Tijjani Reijnders yang mendapat peluang untuk menyamakan kedudukan melalui tendangan dari sudut sempit, tetapi upayanya juga masih bisa digagalkan Suzuki.
Sementara itu Parma juga beberapa kali memberikan kejutan dengan serangan balik kilat yang membuat bek-bek lawan kalang kabut.
Satu menit jelang turun minum gawang Milan nyaris saja jebol jika saja tembakan dari Valentin Mihaila tidak menerpa tiang gawang usai menyambar bola muntah hasil tendangan Dennis Man yang terblok.
Kembali Mihaila mengancam gawang tim tamu melalui sepakan jarak dekatnya usai lolos dari jebakan offside di masa injury time dengan Maignan sukses mengagalkan peluang emas itu dengan kakinya.
Hingga akhir babak pertama AC Milan tetap dalam kondisi tertinggal 1 gol dari Parma.
Di awal babak kedua, Milan mencoba mendominasi penguasaan bola.
Hasilnya, satu menit paruh kedua dimulai sebuah peluang emas segera hadir via tembakan jarak jauh dari Reijnders.
Hanya saja upayanya dari luar kotak penalti masih digagalkan oleh mistar gawang Parma dengan Suzuki yang sudah gagal menjangkau bola.
Dua menit berselang tepatnya di menit ke-49 gantian Christian Pulisic yang nyaris mencetak gol.
Usahanya via tendangan first time-nya di dalam kotak penalti tidak ditepis oleh Suzuki usai menerima umpan backheel dari Okafor.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Football-italia.net, Sofascore.com |
Komentar