Rekor pertama adalah penyerang berusia 24 tahun itu telah mencetak gol ke gawang 23 klub Inggris berbeda.
Sebanyak 23 klub itu ia bobol ketika Manchester City berlaga di ajang Premier League.
Lalu, rekor kedua adalah Haaland telah berhasil mencetak tujuh hat-trick di Liga Inggris sepanjang kariernya.
Catatan tersebut menyamai legenda Manchester United, yakni Wayne Rooney.
Hebatnya, Haaland berhasil mencatatkannya saat baru bermain kurang dari tiga musim.
Adapun rekor yang ketiga adalah Haaland menempati peringkat tiga pemain asing yang paling banyak mencatatkan hat-trick di Liga Inggris.
Ia hanya kalah dari Thierry Henry dan Sergio Aguero.
Henry sejauh ini sudah mencatatkan delapan kali hat-trick sementara Aguero sebanyak 12 kali.
Namun, Haaland berpeluang melampaui raihan Henry dan Aguero karena ia baru bermain belum genap tiga musim di Manchester City.
Selain itu, Haaland juga berhasil menorehkan tujuh hat-trick hanya dalam 68 pertandingan di Liga Inggris.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Squawka, TNT Sports |
Komentar