Tercatat kalau Benteng Badminton Hall memiliki 6 lapangan berstandar BWF.
Lalu ada juga toko perlengkapan dan asesoris bulu tangkis, area kantin, kamar mandi/ruang ganti, mes atlet pria-wanita dilengkapi dengan AC, juga ruang gym dan musala.
Besarnya tempat yang ada membuat Kosakata Sportainment selaku event organizer memanfaatkan setiap sudut kosong.
Bazaar dan foodcourt pun disediakan demi memanjakan penonton atau pendamping peserta yang hadir langsung ke tempat.
Turnamen ini dibuat semakin meriah berkat adanya sponsor yang mendukung.
Sponsor yang turut mendukung jalannya acara adalah Perspirex, Vuel, Darka Jaya Motor, Kopi Tubruk Gadjah & Caffino, Garantea, Ionesia, Sanqua, Okky Klik, Emina, 7+ bar, Cordis Infonesia, Haidilao, Ikari Water Filter, dan kerja sama yang dibangun dengan Araphysio.
Poshgee Badminton Tournament juga diikuti oleh beberapa atlet kelas nasional yaitu Fitriani, Masita Mahmudin, Renaldi Samosir, Hendra Triwardani, dan Weni Anggraeni.
Berikut adalah para pemenang Poshgee Badminton Tournament 2024:
Junior
- Juara: Edvard Andrew Souw
- Peringkat 2: Dadan Khoerul Ma'mur
Ganda putri beginner
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Komentar