Remaja berumur 18 tahun tahun itu bakal digodok lebih dulu di skuad U-21 sebelum main bareng Marcus Rashford dkk.
Rencana United selanjutnya usai merampungkan transfer adalah membantu Kone untuk berintegrasi dengan kehidupan di Inggris.
Bukan tanpa alasan United terpincut oleh Konate.
Mantan pemain JMG Aceademy itu memiliki fisik luar biasa, sangat gesit, dan akurasi umpan yang bagus.
Selain Kone, Man United juga sedang mengurusi transfer Manuel Ugarte dari Paris Saint-Germain.
Kedua klub diklaim telah mencapai kata sepakat terkait harga si gelandang Uruguay.
Ugarte bisa datang ke Stadion Old Trafford dengan banderol 50 juta euro atau sekitar Rp 866,8 miliar.
Selain itu, mereka juga bersedia membayar bonus sebesar 10 juta euro (Rp 173,3 miliar).
Ugarte sendiri akan langsung terbang ke Manchester.
Dia siap menjalani tes medis sebagai langkah terakhir penyelesaian transfer.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Manchester Evening News |
Komentar