Ia masuk selepas jeda untuk menggantikan Ferran Torres yang tampil buruk di babak pertama.
Baca Juga: Jadon Sancho OTW ke Juventus, Tetap Saja Jadi Beban untuk Man United
Situasinya saat itu Barcelona sedang tertinggal 0-1.
Masuknya Olmo membuat permainan klub asal Catalunya itu jadi lebih hidup.
Pada menit ke-58, Olmo nyaris mencetak gol lewat sepakan jarak jauh tetapi masih membentur mistar.
Setelah itu, Pedri mencetak gol penyeimbang bagi Barcelona pada menit ke-60.
Dani Olmo lalu memastikan kemenangan Barcelona lewat golnya pada menit ke-82.
Usai melakoni debut impian, Olmo mengaku siap melakukan apa pun untuk membantu Barcelona menang.
Ia rela dimainkan di posisi mana pun demi kepentingan tim.
Olmo sendiri dikenal sebagai pemain serbabisa.
"Hari ini saya bermain di belakang penyerang, tetapi saya juga bisa bermain di sayap mana pun," ucap Olmo seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi Barcelona.
"Saya siap bermain di mana pun pelatih ingin memainkan saya," tuturnya menambahkan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Barcelona |
Komentar