Satu lagi kekalahan yang dialami wakil China adalah unggulan kelima pasangan ganda putri, Li Yi Jing/Luo Xu Min.
Li/Luo tak berdaya dalam permainan dua gim langsung saat berhadapan dengan unggulan kesatu wakil tuan rumah, Baek Ha-na/Lee So-hee dengan skor 12-21, 15-21.
Sejauh ini, sudah ada delapan wakil China yang menyelesaikan laga perempat final dengan hasil empat wakil kalah dan empat wakil lainnya berhasil menang.
China masih menyisakan satu wakilnya lagi yang akan bertanding pada sektor ganda putra yakni He Ji Ting/Ren Xiang Yu.
Mereka berstatus sebagai unggulan kedua akan berhadapan dengan ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin.
Editor | : | Ardhianto Wahyu |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar