Ketajaman David da Silva lalu berlanjut di Liga 1 2024-2025.
Pemain asal Brasil itu sukses mencetak dua gol dari dua laga awal musim ini.
Sayang, David da Silva harus absen pada laga pekan ketiga melawan Arema FC karena cedera.
Tanpa David da Silva, Persib harus puas dengan raihan satu poin setelah mengakhiri pertandingan dengan skor 1-1.
Gol semata wayang Maung Bandung dicetak oleh Dimas Drajad.
Bojan Hodak berpendapat bahwa Persib sejatinya sudah menunjukkan permainan yang ciamik.
Hanya, Persib kesulitan untuk mencetak gol.
Salah satu penyebabkan adalah karena tak hadirnya David da Silva.
"Pada akhirnya, tim yang tidak bisa menurunkan top skornya pasti akan merasakan kehilangan."
"Tentu tanpa David jadi jauh lebih sulit."
"Tapi bagi saya, lebih penting melihat tim bermain bagus atau tidak dan bagi saya mereka bermain bagus," ucap Bojan Hodak.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar