Usia Sharifi tergolong muda yaitu 25 tahun jika dibandingkan Ghafour yang berumur 33 tahun. Namun, Sharifi juga telah kenyang dengan pengalaman.
Debut bersama timnas Iran sudah dijalaninya sejak 2018, termasuk saat negaranya merebut emas di Asian Games 2018 di Jakarta-Palembang.
Di level klub, Sharifi telah mentas di Liga Turki sejak 2020. Musim lalu dia tampil bersama Spor Toto Spor Kuluebue dan finis di peringkat kelima.
Selain Yazd, Bhayangkara akan bersaing dengan Pavlodar dan Kuwait Sporting Club dari Kuwait di babak penyisihan grup.
Pavlodar merupakan juara Liga Voli Kazakhstan pada musim 2022-2023 dan runner-up musim 2023-2024.
Kazakhstan menjadi 1 dari 6 negara selain Iran yang timnya pernah menjadi juara AVC Club Championship.
Sementara Kuwait Sporting Club merupakan juara bertahan Liga Voli Kuwait. Tahun lalu mereka menempati peringkat ke-5 di ajang ini.
AVC Club Championship akan digelar di Yazd, Iran pada 8—15 September 2024.
PEMBAGIAN GRUP AVC CLUB CHAMPIONSHIP 2024
Pul A
- Shahdab Yazd Cultural and Athletic Club (Iran)
- Kuwait Sporting Club (Kuwait)
- Jakarta Bhayangkara Presisi (Indonesia)
- Pavlodar Volleyball Club (Kazakhstan)
Pul B
- Gas Al Janoob (Irak)
- Al-Rayyan Sports Club (Qatar)
- Kam Air (Afghanistan)
- Foolad Sirjan Iranian (Iran)
Editor | : | Ardhianto Wahyu |
Sumber | : | volleyball.ir |
Komentar